top of page
Search
  • Writer's pictureAnggie Eka putri

Ini Dia! Barang yang Bikin Penampilanmu Jadi Stand Out

Updated: Aug 28, 2019

Ingin selalu tampil stand out di mana pun kamu berada? Gampang kok!


Suka pakai pakaian simple tapi tetap ingin terlihat good looking? Atau pengen mensiasati outfit kamu supaya keliatan ganti-ganti terus dengan modal budget minim?

Namanya juga manusia gak akan pernah puas. Punya baju banyak di lemari juga rasanya seperti gak punya baju. Pergi kemana-mana selalu bingung mau pakai baju apa. Alhasil baju yang dipakai itu-itu terus. Apalagi untuk para wanita, ini menjadi masalah besar di saat-saat mau pergi kerja maupun pergi hangout bersama teman-teman.

Mana sekarang orang-orang zaman now pada suka banget OOTD ‘Outfit of The Day’ untuk memenuhi kebutuhan konten Instagram. Pada bela-belain gonta-ganti outfit bahkan beli kamera mirrorless yang tidak terbilang murah.

Suka pakai pakaian simple tapi tetap ingin terlihat good looking? Atau pengen mensiasati outfit kamu supaya keliatan ganti-ganti terus dengan modal budget minim?

Guys ingat kata pepatah ‘banyak jalan menuju roma’. Karena kamu bisa memanfaatkan beberapa barang-barang kecil ini untuk melengkapi outfit sederhana kamu menjadi stand out.


1. Bandana dan scarf



Gak masalah kalau kamu hanya punya baju yang warnanya atau modelnya sama. Kamu bisa mengakalinya dengan memakai bandana. Bandana berbentuk persegi ini bisa dikreasikan menjadi berbagai model yang bisa dipakai di kepala. Yang paling simple dan paling sering dijumpai yaitu model pin up girl. Bandana dilipat menjadi panjang lalu diikat ke kepala di bagian atas.

Model simple lain juga dapat dilakukan dileher. Bandana diikat ke leher yang membentuk seperti dasi kupu-kupu. Hal yang dilakukan dengan bandana ini juga dapat dilakukan dengan menggunakan scarf. Warna yang dipakai sebaiknya cerah dan kontras sehingga membuat penampilanmu lebih stand out.


2. Jam tangan

Walaupun jam tangan adalah aksesosris yang kecil, tapi siapa sangka kalau berpengaruh terhadap penampilanmu. Dengan memakai jam tangan, kamu akan terlihat lebih stylish dan elegan. Orang yang memakai jam tangan biasanya terlihat pintar mengatur waktu karena selalu memperhatikan jam tangannya.


3. Kalung dan anting


Kalung akan sangat berpengaruh dengan outfit yang kamu pakai. Baju yang polos sekalipun juga dapat terlihat menarik apabila dipadu dengan kalung. Akan lebih baik jika kamu dapat mencocokan model kalung dan model baju yang akan kamu pakai.

Anting juga dapat membantu penampilan kamu saat bad hair day. Kamu bisa mengikat rambutmu dengan rapi lalu memakai anting agar terlihat tidak terlalu kosong.


4. Patch



Niatnya sih gak lagi-lagi beli kaos polos, tapi mau gimana lagi ya namanya juga udah suka. Mau sebanyak apapun pasti ga bakal pernah puas untuk beli lagi. Padahal masih banyak tuh model baju yang lebih stylish yang bisa kamu beli.

Nah untuk kamu penggemar baju atau jaket polos, kamu bisa menambahkan patch agar terlihat lebih ada visual di pakaian polos kamu. Biasanya patch sering dijahit di bagian dada. Atau kalau di jaket jeans, patch bisa dijahit di bagian belakang dan bagian tangan.


5. Tas


Banyak model tas yang dapat menjadi pilihan untuk outfit kamu. Tidak perlu yang mahal, sekarang sudah banyak tas-tas yang harganya terjangkau namun modelnya juga bagus. Pilihan tas yang sangat general dapat digunakan untuk outfit apapun yaitu sling bag.


6. Outwear



Hal lain yang harus kamu lakukan dengan baju polos kamu adalah memadukannya dengan outwear. Kamu dapat memakai cardigan, vest, jaket atau blazer. Dengan begitu penampilanmu akan tidak terlihat terlalu biasa.


So, gak perlu bingung lagi guys, hanya dengan memakai kaos polos dan celana jeans penampilanmu bisa menjadi stand out karena barang-barang tersebut. Must try!!!

2 views0 comments
bottom of page